Kasdim 0824/Jember Buka Penyerahan Karya Lomba Jurnalistik dan Fotografi HUT TNI Ke 78 dilanjukan Penilaian

    Kasdim 0824/Jember Buka Penyerahan Karya Lomba Jurnalistik dan Fotografi HUT TNI Ke 78 dilanjukan Penilaian

    JEMBER - Rangkaian kegiatan dalam menyemarakkan HUT TNI Ke 78 Kodim 0824/Jember disamping berbagai kegiatan lainnya, juga menggelar lomba fotografi dan lomba karya tulis bagi pelajar, mahasiswa, umum dan anggota TNI, pada Selasa 03/10/2023 dilaksanakan penyerahan karya lomba oleh peserta kepada panitia penyelenggara untuk dilakukan penilaian.

    Pada lomba karya tulis terdaftar sebanyak 77 peserta, demikian halnya peserta lomba fotografi, seluruhnya melakukan registrasi dan menyerahkan karyanya.

    Dalam sambutannya Kasdim 0824/Jember Mayor Inf Herawady Karnawan menyampaikan terima kasih atas partisipasi semua peserta dalam mengikuti lomba karya tulis ilmiah dan lomba fotografi dalam menyemarakkan HUT TNI Ke 78 tahun 2023.

    Kami panitia akan melaksanakan penilaian seobyektif mungkin terhadap karya tulis maupun karya fotografi yang telah diserahkan, dengan penjurian yang melibatkan orang-orang yang berkompeten dibidangnya, Kodim 0824/Jember bersinergi dengan  Dewan Kesenian Jember dan Dosen Fakultas Ilmu Budaya Universitas Jember (Unej). Ujar Kasdim 0824/Jember.

    Lebih lanjut kita perkenalkan yang Bertindak sebagai Dewan juri diantaranya bertindak sebagai Dewan Juri Lomba Karya Jurnalistik Ketua Eko Swargono, anggota Ikhwan Setiawan dan Artha Lina dari Fakultas Ilmu Budaya Universitas Jember (Unej).

    Sedangkan pada Lomba Karya Fotografi sebagai Ketua Dewan Juri Cornelius Bagus Nugroho, anggota  Lifa Karuniawati, Destian Dicky.

    Menyikapi hal tersebut Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso dalam konfirmasinya menyampaikan, bahwa kegiatan dalam menyemarakkan HUT TNI dengan lomba Karya Tulis Ilmiah dan Lomba Fotografi, guna menggali potensi pelajar, mahasiswa dan generasi muda, dalam berkreasi baik pada karya tulis ilmiah atau karya jurnalistik, maupun fotografi. 

    Sehingga disamping titik berat lomba yang dilaksanakan ini pada pembentukan karakter generasi bangsa  melalui kreasi karya tulis maupun karya fotografi. Jelas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    kodim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Karhutla Milik Perhutani di Desa Slateng...

    Artikel Berikutnya

    Gelar Maulid, Polres Jember Meneladani Akhlaq...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Ketua Yayasan Kartika Kodim 0824/Jember Kunjungi SMA Kartika IV-2 Jember
    Ketua Umum Bhayangkari Kunjungi Aiptu Heri dan Anaknya yang Terbaring Sakit
    Kasdim Berangkatkan Kontingen Karate Kodim 0824/Jember, Berlaga di Piala Panglima TNI 

    Ikuti Kami